INDOJAMBI.ID – Sebuah peristiwa pembunuhan terjadi di Desa Parit 4 darat, Kelurahan Tungkal 2, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Sabtu (7/5).
Korban merupakan seorang ibu rumah tangga bernama Salasiah binti Zam Zam (69), sementara pelaku merupakan tetangga korban sendiri yaitu Syahroni (41) yang diduga mengidap gangguan jiwa.
Dari informasi yang diperoleh, peristiwa berawal pelaku Syahroni mendatangi rumah korban Salasiah dengan membawa parang. Di dalam rumah pada saat itu ada korban bersama anaknya Mahadalena. Anak korban sendiri Mahdalena selamat karena bisa keluar dari rumah, sementara sang ibu tidak bisa berlari hingga sampai meregang nyawa dibacok pelakupelaku menggunakan parang.
Kapolres Tanjung Jabung Barat, AKBP Muhaarman Arta, SIK membenarkan kejadian tersebut, dan dikatakannya pelakunya sudah diamankan.
“Benar bang ada, pelaku diduga mengalami gangguan jiwa. Pelaku sudah kita amankan,” terang Kapolres. (Ame)