INDOJAMBI.ID – Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Catur Tahun 2022 yang dilaksanakan di Hotel Masskini, Kuala Tungkal pada tanggal 4 – 9 November telah berakhir.
Dari 25 nomor yang dipertandingkan, Kontingen catur Kabupaten Tanjung Jabung Barat berhasil mendulang 7 medali emas, 3 perak dan 7 perunggu dengan menempati juara umum II dibawah Kota Jambi.
7 medali emas diperoleh dari :
1. Catur perorangan junior terbuka AB putra, atas nama Ahmad Rizki.
2. Catur perorangan junior AB putri, atas nama Jesi Aulia.
3. Catur perorangan junior terbuka D putri, atas nama Aprilia.
4. Catur perorangan junior terbuka E putri, atas nama Silvia Labita.
5. Catur kilat perorangan terbuka, atas nama Rudiyanto.
6. Catur standard beregu putri.
7. Catur standard perorangan putri, atas nama Jesi Aulia.
Berikut daftar peringkat perolehan medali:
1. Kota Jambi: 11 emas, 4 perak, 6 perunggu.
2. Tanjab Barat: 7 emas, 3 perak, 7 perunggu.
3. Batang hari: 3 emas, 5 perak, 3 perunggu.
4. Tanjab Timur: 2 emas, 5 perak, 3 perunggu.
5. Bungo: 1 emas, 2 perak, 4 perunggu.
6. Kerinci: 1 emas, 1 perak.
7. Tebo: 3 perak.
8. Sarolangun: 1 perak, 1 perunggu.
9. Merangin: 1 perak.
10. Muaro Jambi: 1 perunggu.
11. Sungai Penuh : –
Melihat daftar medali, maka Kota Jambi berhak menyandang sebagai juara umum Kejurprov Catur Tahun 2022.
Sebagai informasi, untuk pelaksanaan Kejurprov Tahun 2023 mendatang, Kabupaten Tanjab Timur ditunjuk sebagai tuan rumah.